by

Komisi II Prihatin Bangunan Dinas Pangan, Pertanian dan Perikanan Balikpapan

BALIKPAPAN,suarabalikpapan.com-Komisi II DPRD Kota Balikpapan melakukan kunjungan kerja (kunker) ke Dinas Pangan, Pertanian dan Perikanan (DP3) Balikpapan, Selasa (12/1/2021).

Anggota Komisi II DPRD Balikpapan H Nurhadi Saputra mengatakan, kunjungan ke DP3 ini merupakan yang pertama dalam rangka menjalin silaturahmi dengan mitra kerja.

“Saya melihat kondisi bangunan DP3 ini sangat mengkhawatirkan seharusnya pemerintah wajib memperhatikan kantor DP3 ini karena dinas ini sangat penting dan berhubungan langsung dengan kebutuhan pangan masyarakat,” kata politisi PPP ini.

“Saya berharap kantor ini cukup nyaman. Apalagi saat melakukan pertemuan dengan para nelayan dan petani,” kata Nurhadi.

Diakui anggota DPRD Dapil Balikpapan Timur ini, Kantor DP3 merupakan warisan dari Pemprov Kaltim.

“Lokasinya sich sangat strategis tetapi kondisi kantornya sangat menghawatirkan. Kami berharap kepala daerah yang baru memprioritaskan kantor DP3 yang berdampingan dengan kantor Disporapar yang megah,” sindirnya.

“Bangunan ini bukan lagi direnovasi tetapi harus dibangun baru supaya tidak tertinggal dengan gedung dinas lainya yang cukup megah sebab dinas ini mengurus para petani dan nelayan di Balikpapan,” ujarnya.

Kepala DP3 Heria Prisni berdialog dengan jajaran Komisi II DPRD Balikpapan

Sementara Kepala DP3 Balikpapan, Heria Prisni, mengucapkan terima kasih atas kunjungan Komisi II DPRD kota Balikpapan.

“Artinya dengan adanya kunjungan ini, mereka (DPRD) dapat melihat secara langsung permasalahan kami, baik itu dari kondisi gedung hingga sarana dan prasarana. Mudah-mudahan dengan kunjungan ini ada tindak lanjutnya,” harap Heria.

“Semoga bangunan dan fasilitas kami bisa diperbaiki seperti klinik dan lainya. Memang setiap tahun kantor kami ada perbaikan tetapi hanya tambal sulam karena bangunan lama jadi kualitasnya tidak bertahan lama,” pungkas Heria.(sb-02)

Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Berita terkini