BALIKPAPAN,suarabalikpapan.com–Anggota Komisi IV DPRD Kota Balikpapan Rahmatia menilai peringatan Hari Kartini pada 21 April 2024 menjadi momentum bagi kaum perempuan di Indonesia untuk terus mengembangkan diri dan berkarya dalam pembangunan.
“Perempuan memiliki potensi yang besar dan peran penting dalam pembangunan. Maka dari itu kaum perempuan harus dapat terus berkarya, berkreasi, berinovasi, dan menunjukkan kemampuan dalam berbagai bidang,” kata Rahmatia kepada awak media, di Gedung Parlemen Balikpapan, Senin(22/4/2024).
Rahmatia menyebut peringatan Hari Kartini juga menjadi momentum bagi para perempuan untuk meningkatkan keterampilan diri agar mampu bersaing dengan kaum pria. “Kaum perempuan harus dapat terus berkarya, berkreasi, berinovasi, dan turut serta dalam membangun daerah dan bangsa ini,”kata Politisi Gerindra ini.
Menurut dia, perempuan harus terus meningkatkan kemampuan yang dimilikinya agar mampu menaklukkan beragam tantangan di setiap perkembangan zaman. “Kita juga mengingatkan bahwa perjuangan Kartini belum selesai. Masih ada banyak tantangan yang harus dihadapi, seperti kesenjangan gender, akses terhadap pendidikan, dan kesempatan kerja yang setara,” katanya.
Ia menekankan, pentingnya perempuan mendapatkan kesempatan dan akses yang sama dalam berbagai aspek kehidupan, termasuk pendidikan, pekerjaan, dan posisi kepemimpinan.
“Penting bagi perempuan untuk mendapat kesempatan dan akses yang sama dalam berbagai aspek kehidupan,” jelasnya. Dengan semangat Hari Kartini ini, dirinya berharap kaum perempuan terutama di Balikpapan terinspirasi untuk terus berkarya dan berkontribusi dalam pembangunan, menjadikan masyarakat lebih baik dan berkeadilan gender.(sb-02)